BANGUN SINERGI : SMP MUTUAL ADAKAN PENGAJIAN SISWA DAN ORANG TUA
Kak Damar Menyampaikan Materi Kepada Siswa dan Wali Murid SMP Mutual |
Magelang.
Suasana SMP Muhammadiyah 1 Alternatif (Mutual) Kota Magelang siang itu tampak
berbeda. Ratusan siswa dan wali murid memenuhi Aula SMP Mutual dengan khidmad
duduk berjajar dan terhipnotis penuh tangis saat Kak Damar memberikan materi
dan renungan menyentuh hati para siswa serta wali murid. Serangkaian kegiatan
tersebut adalah agenda bulanan SMP Mutual yang dikemas dalam bentuk pengajian
dan motivasi siswa dengan menghadirkan wali murid yang dilaksanakan pada sabtu,
27/10/18.
“Kegiatan pengajian dan
motivasi siswa ini sengaja kita adakan satu bulan sekali di minggu terakhir untuk
tetap memberikan motivasi kepada para siswa. Dengan kegiatan ini, diharapkan
siswa-siswi selalu mendapat semangat baru dalam belajar di sekolah”, Kata
Wasiun, M. Pd.I selaku kepala sekolah dalam sambutannya.
Selain itu, Wasiun, M.
Pd.I menambahkan bahwa kegiatan rutin tersebut diharapkan mampu menjadi ajang
silaturahmi antara civitas SMP Mutual dan diantara wali murid. Dengan demikian
secara otomatis ada sinergi bersama dalam memantau anak-anaknya, karena sekolah
bukan mesin ajaib yang mampu mendidik para siswa secara megic. Peran orang tua
sebagai wali murid sangat penting demi kemajuan dan kesuksesan bersama dalam
mendidik putra-putrinya.
Siswa-Siswi dan Wali Murid Kidmad Mendengarkan Materi Kak Damar |
Dalam kegiatan
tersebut, SMP Mutual mengundang Kak Damar seorang pendongeng sekaligus aktifis
pemerhati anak untuk memberikan motivasi agar anak-anak dan orang tua sadar
betul posisi pendidikan dalam pribadi seseorang. Materi dengan tema “Aku Bukan
Pintar, Tapi Aku Cerdas” tersebut setidaknya membuka paradigma orang tua
tentang multiple intelegensi. Selain itu, memotivasi anak untuk tetap
mengembangkan potensinya hingga ia mampu menenali kelebihan yang dimiliki.
“Setiap anak itu
cerdas, meski tidak pintar tapi dia bukan bodoh. Maka setiap guru harus mampu
memahami psikologi anak. Sebaliknya, orang tua bukan hanya menuntut namun
memahami potensi anak melalui perkembangan si anak”, kata Kak Damar di akhir
materinya. (Kon : FF)
0 Response to "BANGUN SINERGI : SMP MUTUAL ADAKAN PENGAJIAN SISWA DAN ORANG TUA"
Post a Comment