Akhir Semester Gasal : TK ABA 1 Kota Magelang Adakan Family Gathering Dengan Outbond Ceria
Foto : Kepala TK ABA 1 Kota Magelang (Natallia Kristiana, S. Pd) memberikan sambutan pembukaan kegiatan family gathering. |
Kegiatan tersebut diawali dengan pembukaan dan berdoa dilanjutkan senam bersama serta outbond. Para peserta family gathering mendapatkan kegiatan outbond dengan permainan yang fun oleh trainer Wahana Merapi Yogyakarta yang sengaja dihadirkan oleh sekolah.
Natallia Kristiana, S. Pd selaku Kepala TK ABA 1 Kota Magelang mengatakan bahwa kegiatan tersebut sengaja di kemas dalam bentuk family gathering dengan harapan mampu merekatkan tali silaturahmi diantara wali murid dan membangun rasa kekeluargaan dalam keluarga besar TK ABA 1 Kota Magelang.
Foto : Humas TK ABA 1 Kota Magelang |
Tambahnya dengan diberikannya permainan bersama tersebut akan menambah keakraban diantara wali murid.
"Selain menambah keakraban diantara wali murid, orang tua juga dapat bercengkrama bersama anak-anaknya karena dalam outbond kali ini didesain oleh trainer antara anak dan orang tua bekerjasama", ucapnya.
Selain itu, Natallia Kristiana atau wanita yang akrab disapa Ana tersebut menjelaskan bahwa diakhir acara anak-anak cukup tertarik karena ada kegiatan yang tidak biasa ia lakukan di rumah yaitu bermain air disawah dengan menangkap ikan. Tuturnya, para siswa sangat antusias sekali.
Foto : Para siswa sedang menangkap lele disebuah kolam yang sudah disiapkan. |
Salah satu guru, Siti Baroroh, S. Pd mengatakan bahwa kegiatan ini cukup menarik dan direspon positif oleh para orang tua.
"Para orang tua merasa senang dan bahagia. Bahkan mereka diagendakan lanjutan", jelasnya.(mgl/fur)
semangat semangat
ReplyDelete