-->

Feat

Siswa Program Kelas Tahfidz SD Mutual Diuji Langsung Ketua PDM

 

Foto : H. Solichin, S. Ag (Ketua PDM Kota Magelang/memakai batik dan peci) saat menguji langsung

SURYAWARTA.COM-Magelang Sebanyak 13 siswa yang ikut program kelas tahfidz SD Muhammadiyah 1 Alternatif (Mutual) Kota Magelang telah mengikuti program ujian tahfidz secara langsung. Kegiatan ini dilaksanakan dengan tetap menjaga protokol kesehatan (prokes). Mulai mencuci tangan, memakai masker, dicek suhu, menggunakan handsanitaizer, dan tentu menjaga jarak.

Kegiatan yang dilaksanakan selama 4 hari dimulai hari selasa (26/01) diruangan yang sudah disetting sedemikian rupa. Selain itu, proses uji tahfidz ini juga disiarkan secara streaming melalui channel youtube official Mutual.

Sebelum dimulai, H. Solichin, S. Ag selaku Ketua Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Kota Magelang memberikan motivasi kepada para peserta. Dirinya meminta agar anak-anak tidak grogi dan tegang.

"Tetap santai, jangan tegang. Nanti kalau salah akan saya ketuk 2 kali. Kalau masih lupa bisa dilanjutkan", katanya.

Saat dihubungi, Saihi, S. Pd selaku koordinator kelas tahfidz menjelaskan bahwa ada 13 siswa yang ikut. Semuanya adalah kelas VI yang sebentar lagi akan lulus.

"Ini adalah ujian kelas tahasus tahfidz perdana. Mereka ditargetkan mampu hafal 3 juz", katanya, Rabu (03/02) saat dihubungi.

Selain mencetak generasi qurani, Saihi mengatakan agar para siswa SD Mutual lebih dekat dengan al quran.

"Semoga ini menjadi motivasi siswa lain dan menginspirasi", tambahnya. 

Terpisah, Luqman Novianto, M. SI selaku kepala sekolah mengapresiasi semangat dan motivasi para siswa kelas tahasus program tahfidz. 

"Luar biasa, target kita lulus kelas VI mereka hafal 3 juz", terangnya.

Dikatakan, bahwa kelas tahasus program tahfidz ini diseleksi. Sejak kelas III mereka masuk di progran ini. Nantinya setiap satu tahun ada ujian tahfid dengan capaian 1 juz setiap naik kelas.

"Kalau dimulai sejak kelas III, nantinya sampai dikelas V bisa hafal 3 juz", katanya.

Lanjutnya, pria kelahiran Temanggung ini mengatakan bahwa dikelas V sudah ada yang hafal 3-5 juz.

"Kelas tahasus program tahfidz ini ada jam khusus. Mulai jam 06.30 WIB sampai 08.00 WIB mereka digenjot untuk murojaah. Sehingga, kaitannya mata pelajaran umum dia juga tidak ketinggalan", tandasnya.

Kontributor : Fury Fariansyah

Berlangganan update artikel terbaru via email:

0 Response to "Siswa Program Kelas Tahfidz SD Mutual Diuji Langsung Ketua PDM"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel